Kamis, 16 Maret 2017

TUGAS KEWIRAUSAHAAN:budidaya tanaman pangan

TUGAS KEWIRAUSAHAAN:budidaya tanaman pangan

Posted by : reza andre irawan Rabu, 11 Januari 2017

Pengertian Budidaya Tanaman Pangan


Pengertian budidaya tanaman pangan adalah dapat di artikan sebagai kegiatan tanam menanam tanaman yang bisa menjadi sember penghasil karbohidrat dan protei yang nantinya bisa di konsumsi sendiri mau pun untuk di jual sebagai mata pencaharian bagi petani sebagai penanamnya.
Berbicara tentang tanaman pangan, sebenarnya Indonesia merupakan negara dengan penghasil tanaman pangan yang baik. Karena Indonesia merpakan negara dengan tanah yang subur sehingga tanaman yang di tanam disini sangat mudah tumbuh dengan subur.
Namun, ternyata kenyataan itu hanya berlaku dulu sebelum tanah dan laha Indonesia di sempitkan oleh berbagai pembangunan di mana mana. Bahkan sekarang Indonesia harus mengimpor bahan bahan pangan dari luar negri yang sebenarnya bisa kita dapatkan di negara sendiri.
Melihat kenyataan ini, tentunya sangat tidak sesuai dengan julukan negara kita sebagai negara agraris yang seharusnya mampu mensuplai bahan pangan ke negara lain bukan kita yang mengimpor bahan dari luar negri. Hal ini terjadi karena kurangnya perhatian terhadap petani dan penyediaan lahan kurang.
Nah, untuk lebih jelasnya tentang budidaya tanaman pangan ini, hari ini saya akan berbagi tentang jenis jenis tanaman pangan yang tentunya bisa tumbuh dengan baik di Indonesia.

1. Serealia


Serealia adalah tanaman yang menghasilkan biji sebagai sumber makanan. Tanaman yang termasuk ke dalam jenis serealia ini di antaranya adalah padi, jangung, gandum dan berbagai jenis tanaman lainnya. Jenis serealia ini biasanya adalah penghasil karbohidrat yang baik sehingga sering di jadikan makanan pokok di berbagai negara.
Serealia yang pertama adalah padi yang kemudian disebut beras setalah melalui proses pemisahan kulit bijinya dan kemudian di katakan dengan nama nasi setelah melalui proses pemasakan. Nah, nasi ini merupakan makanan pokok bagi sebagian besar warga Indonesia.
Bahkan, orang Indonesia sering menganggap mereka belum makan jika belum makan nasi meski pun telah makan roti hingga sepuluh potong pun. Hal ini karena asumsi masyarakat yang memahami bahwa yang di sebut makan adalah memakan nasi sebagai makanan pokok.
Serealia lainnya adalah gandum yang sering kita kenal dalam komposisi roti atau pun biscuit. Nah, tanaman yang satu ini memang merupakan tanaman yang sering di buat tepung untuk bahan baku pembuatan roti, biscuit, kue, atau pun mie.
Tanaman yang memiliki nama latin triticum, spp ini memiliki kandungan karbohidat yang juga tinggi namun sedikit gula sehingga cocok bagi anda yang menderita penyakit diabetes. Sebenarnya tanaman ini lebih mudah di tanam disbanding padi, namun petani Indonesia lebih sering memilih padi banding gandum karena mungkin padi merupakan makanan pokok.
Selain padi dan gandum, aja juga tanaman zea mays L. atau yang kita kenal dnegan sebutan jangung yang masih termasuk ke dalam tanaman pangan jenis serealia. Tanaman ini sangat terkenal di Indonesia, banyak yang menyukai tanaman ini karena cara pengolahanya yang beragam.
Selain jagung, ada juga sorgum. Sorgum merupakan tanaman yang sejenis dengan jagung namun tanaman ini masih sangat jarang ditemui di Indonesia sehingga sangat wajar jika anda masih sangat asing dengan nama tanaman yang satu ini. Tanaman ini banyak di tanam di nusa tenggara timur. Sama halnya dengan jagung, sorgum juga di kembang biakan dengan biji.

2. Jenis umbi umbian

Jenis umbi umbian
Jenis umbi umbian adalah tanaman yang menyimpan cadangan makanannya di dalam akar yang berbentuk umbi. Tanaman jenis ini juga merupakan tanaman yang termasuk ke dalam tanaman pangan karena menghasilkan karbohidrat yang mengenyangkan.
Salah satu jenis umbi umbian yang sering di temui di Indonesia adalah ubi jalar. Tanaman ini sering di jadikan cemilan pengganjal lapar. Cara pengembangbiaakannya dengan cara di stek atau dari umbinya itu sendiri. Umbinya bisa berwarna ungu, kuning, dan orange. Rasanya manis dan nikmat.
Umbi lainnya adalah singkong. Berbeda dengan umbi jalar yang merupakan tanaman menjalar, singkong merupakan tanaman dengan tangkai yang tinggi. Cara pengembang biakannya, tanaman ini sangat terkenal sebagai tanaman yang sangat mudah di kembang biakan yakni dengan cara di stek.
Anda tingga memotong tangkai tanaman ini dengan ukuran yang pendek, kemudian tancapkan ke dalam tanah dan dengan sendirinya tanpa memerlukan perawatan khusus. Tanaman ini bisa menjadi berbagai olahan makanan yang bisa di jadikan pengganjal perut bahkan untuk sekedar cemilan.
Selain singkong dan umbi jalar ada juga kentang yang tidak kalah terkenalnya di Indonesia. Jenis umbi jalar ini biasanya sering di jadikan lauk oleh orang Indonesia. Terkadang kita sebagai orang Indonesia sangat lucu, kita makan karbohidrat dengan karbohidrat lagi. Dimana proteinnya ibu, bapak ? hhehe

3. Jenis biji bijian

Pengertian budidaya tanaman pangan
Jenis biji bijian termasuk ke dalam jenis tanaman pangan karena memiliki kandungan protein yang dapat mengenyangkan. Tanaman jenis ini adalah tanaman yang menyimpan cadangan makanannya di dalam biji. Bedanya dengan jenis serealia adalah serealia merupakan tanaman penghasil karbohidrat sedangkan jenis ini adalah penghasil proein.
Salah satu jenis biji bijian yang terkenal adalah kacang kedelai. Kacang kedelai merupakan kacang yang di percaya memiliki seribu manfaat untuk kesehatan. Kacang ini banyak di jadikan berbagai olahan makanan dan minuman.
Olahan yang berasal dari kacang kedelai ini, diantanya susu, tempe, tahu, bubur dan banyak olahana lain yang tentunya sangat baik untuk kesehatan. Bahkan, sekarangnya banyak minuman kemasan yang terubuat dari kedelai.
Biji bijian lainnya adalah kacang tanah. Kacang tanah merupakan kacang yang paling di sukai sebagai cemilan. Cara pengolahannya sagat banyak bisa di rebus, di oven bahkan di jadikan olahan makanan yang lain yang lebih menarik.
Kacang tanah ini merupakan kacang tumbuhnya di dalam tanah seperti akar. Jika kacang ini siapa di panen, akan di tandai dengan daunnya yang sedikit agak mongering.
Selain itu, jenis biji bijian lainya adalah kacang merah. Kacang ini sangat di kenal untuk di jadikan sayur asam sebagai lauk nasi. Beberapa kandungan dalam kacang ini saat baik untuk kesehatan. Kacang merah juga bisa di olah sebagai dodol yang tentunya rasanya sangat manis.
Cara penanamnya adalah dengan memanfaatkan biji kacang merah kering yang dikubur ke dalam tanah dengan pemberian pupuk di dalamnya.
Itulah sedikit pembahasan tentang pengertian budidaya tanaman pangan. Pada intinya indoesia adalah negara yang memiliki tanah yang luas nan subur yang dapat kita manfaatkan untuk mengembangkan agro bisnis. Jika kita mau menanam atau setidaknya mengkonsumsi produk lokal di banding produk luar maka tentunya negara ini tidak perlu mengimpor bahan panagan dari negara lain yang jelas jelas membunuh petani lokal.
Ya, karena dengan adanya impor bahan dari negara lain, para petani kehilangan pasar untuk menjual hasil panennya karena konsumen lebih menyukai produkluar di banding produk mereka. Semogabermanfaat dan dapat menginspirasi anda semua. 
Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

30 manfaat bersepeda bagi kesehatan

Manfaat bersepeda bagi kesehatan ada 30 lebih ? haa.. tidak percaya ? ok mari kita bahas. Bersepeda adalah olahraga yang menyehatkan. An...